Siti Alimah Sofyan

Siti Alimah saat ini bertugas sebagai guru di SDN Kelapa Dua Wetan 04 Pagi, Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur sejak tahun 2013. Tahun 1997 - 2013 bertugas...

Selengkapnya
Navigasi Web
Menanam Bunga Matahari
#tantangangurusiana

Menanam Bunga Matahari

Menanam Bunga Matahari

Oleh Siti Alimah Sofyan.

Bunga. Siapa yang tak suka bunga? Semua orang pasti suka memandang bunga-bunga yang indah. Apalagi kalau bunga itu asli tumbuh di kebun kita sendiri.

Bunga yang paling kusukai adalah bunga matahari. Kelopak bunga yang besar dan warnanya yang cerah membuat suasana hati lebih semarak.

Hatiku iri bila melihat halaman rumah yang dihiasi tanaman ini.

Saking kepinginnya punya kebun bunga matahari, suatu hari aku membeli tanaman bunga matahari yang sudah tinggi. Banyak dijual di taman-taman pinggir jalan. Bunganya belum mekar. Jadi masih sempat menikmati pertumbuhannya.

Setelah beberapa hari bunga matahari mekar dengan sangat indah. Bangga sekali melihatnya. Setelah kira-kira satu pekan bunga-bunga itu mulai mengering. Di tengah bunga yang mengering itu banyak sekali biji. Baru kali itu aku melihat yang namanya kwaci alias biji bunga matahari.Kwaci itu kubiarkan saja rontok dengan sendirinya.

Beberapa waktu kemudian di sekitar tanaman bunga matahari tumbuh banyak kecambah. Sepertinya bakal bunga matahari. Aku pindahkan kecambah itu di pot berisi media tanam berupa campuran tanah dan pupuk kandang.

Kuletakkan pot di tempat yang terkena sinar matahari. Sebulan kemudian beberapa tanaman tumbuh subur. Sebagian lagi mati. Setelah tiga bulan bunga matahari yang indah kembali menghiasi kebun kecilku.

Alhamdulillah. Senang sekali rasanya.

Aku makin bersemangat menanam bunga matahari. Kali ini lebih sungguh-sungguh, bukan lagi karena tersebar tak sengaja seperti waktu lalu.

Jakarta, 23 Januari 2020

#tantangangurusiana

#menulis30hari

#day9

#bungamatahari

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

dapet ilmu mksh bun

23 Jan
Balas

Terimakasih support nya Bu Dian

23 Jan

Baru aja kemarin saya beli kuaci, bunga matahari, keren tulisannya Bu .

24 Jan
Balas



search

New Post